728x90 AdSpace


  • Terbaru

    Minggu, 01 September 2013

    [Peserta Lomba Menulis Surat] 1001 Pesan Untuk Para Pemimpin Negeri


                Indonesia negeri yang kucintai, negeri yang selalu kubanggakan, negeri yang sangat kaya akan budaya dan sumber daya. Itulah sekilas tentang negeri yang ku diami saat ini. Banyak orang dari segala penjuru duniapun mengakuinya, namun mereka tak pernah mengenal lebih dalam tentang negeri ku yang kaya dan indah ini. Banyak orang mengatakan negeri ini sangat kaya, namun ku tak pernah terpikir masih ada orang yang sulit untuk mencari sesuap nasi. Banyak orang mengatakan negeri ini sangat indah, namun kerusakan alam masih terjadi disana-sini. Apakah yang terjadi pada negeri ku ini ? Negeri yang sebelumnya selalu disegani disana-sini. Negeri yang dahulu selalu dibanggakan banyak orang diseluruh penjuru negeri ini.


                Apakah ada yang salah pada negeri ku ini ? itulah yang selalu ku tanyakan dalam benak hati yang tak tenang ini. Wahai para pemimpin ku, apakah kau merasakan apa yang ku rasakan saat ini ? Apakah kau tak pernah terbesit suatu panggilan hati untuk membuatnya makin dicintai ? Itulah sedikit pertanyaan yang selalu timbul dalam kerumitan yang terjadi saat ini di negeri yang kucintai.


                Untuk para pemimpin ku, ku yakin sebenernya dalam benakmu masih ada perasaan untuk membangun negeri ini menjadi lebih baik, tetapi mengapa kau lakukan tidak sepenuh hati demi kepentingan ego mu sendiri. Ketika uang dan jabatan lebih kau pentingkan daripada kebanggaan di mata dunia yang maju ini. Apakah kau tak bisa melihat ke bawah untuk sedikit melihat kami , kami yang menjadikan kau para pemimpin kami, pemimpin yang kami harapkan selalu datang merangkul dan menemani untuk bersama membangun negeri.


                Kau selalu bilang semua kebijakanmu untuk kebaikan kami, dan kaupun selalu mengklaim semua keberhasilanmu untuk sebuah kebanggan bagi dirimu sendiri, tapi tak pernah kah kalian berfikir kami ini bukan butuh kebanggan atau bahkan sebuah janji, namun yang hanya kami butuhkan adalah sebuah bukti atas apa yang selalu kau harapi.


                Wahai para pemimpin ku, apakah kau tak pernah takut atas apa yang kalian lakukan ?


    Ketika dusta yang selalu kau katakan, ketika harapan yang selalu kau berikan . Apakah kau tak terpikir atas tanggung jawab yang akan Tuhan pertanyakan di akhirat nanti. Tolong dengarkan aspirasi kami, aspirasi yang selalu timbul dalam hati untuk majunya negeri ini.


                Wahai para pemimpin ku, banyak yang kami harapkan pada kalian. Kami ingin negeri ini maju dan disegani. Kami rindu para pemimpin yang selalu merangkul dan menemani kami apapun yang sedang kami alami. Kami pun akan menghormati mu ketika kalian bisa mengerti kebutuhan dan keinginan kami. Tatkala negeri ini banyak sekali ditimpa masalah, kami harap kalian tak akan pernah goyah untuk membangun negeri. Tak pernah kah kalian berfikir sebanyak apa darah yang telah tercucur dari para pendahulu negeri, seberat apa mereka meraih kemerdekaan ini. Sulitkah kalian melanjutkan semua yang telah mereka beri ?


                Korupsi terjadi disana-sini, korupsi yang selalu dilakukan para pemimpin negeri ini yang sebenarnya tidak harus terjadi ketika ego tak selalu dicari. Kebahagian dunia jangan selalu dicari demi nikmati hidup singkat ini. Apakah kurang fasilitas yang selalu kami beri demi kenyamanan dirimu ? Tolong lihat kebelakang sekali lagi, kami yang membantu kalian untuk jadi pemimpin negeri, bukan untuk kau manfaatkan demi kepentingan sendiri namun untuk membantu kesulitan kami.


                Terlalu banyak sifat yang selalu kau tampilkan di televisi sehingga kami semakin ragu akan kepercayaan yang sudah kami beri. Terlalu banyak hal yang selalu kau jejali bagi para penerus negeri. Mungkin aku hanya anak muda yang menurutmu tidak penting dan tidak mengerti sedikitpun yang sedang terjadi. Tetapi percayalah sebenarnya hanya satu yang selalu ku dambakan dan ku harapkan , yaitu kebangkitan agar negeri ini maju dan disegani di penjuru dunia ini. Sesungguhnya kami lah yang akan menggantikan kalian semua, jadi tolong berilah hal yang berharga dan berikanlah kami panutan untuk majunya negeri ini.


                Kamipun percaya masih ada para pemimpin negeri yang bekerja dan berkorban sepenuh hati, tetapi apakah tidak lebih indah ketika semua para pemimpin ini bersatu padu untuk kebanggan kita di dunia. Dan kamipun percaya suatu saat nanti Negeri yang kami cintai ini akan maju dan disegani di dunia ini.


    Dirgahayu Indonesiaku negeri yang kucintai, bangkitlah wahai negera ku yang kubanggakan.


     


     




    Arif Iswanto


    SMK Negeri 7 Kota Bekasi - Jawa Barat



    Info lengkap lomba silakan klik di sini


     
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: [Peserta Lomba Menulis Surat] 1001 Pesan Untuk Para Pemimpin Negeri Rating: 5 Reviewed By: Jingga Media
    Scroll to Top